HIMSI FASILKOM
UNIVERSITAS SRIWIJAYA

#SATUKAN AMBISI WUJUDKAN AKSI

Program Kerja

Sharing Session Manajemen Organisasi

February 2026

Kajian Rohani, Berbagi, dan Bakti Sosial (KRBB)

March 2026

Seminar Job Finding

May 2026

Workshop Design Grafis

May 2026

Workshop UI/UX

June 2026

Webinar Digital Investment

July 2026

PKKMB Sistem Informasi 2026

August 2026

Peringatan Kemerdekaan

August 2026

INAGURASI

September 2026

PORSI DAN GESELSI

September 2026

SI FEST 2026

October 2026

Musyawarah Besar

December 2026

Sharing Session Manajemen Organisasi

Target Sasaran

Seluruh anggota BPH HIMSI FASILKOM UNSRI

Deskripsi

Sebagai anggota HIMSI, tentu sangat perlu mengetahui bagaimana cara berorganisasi, serta cara menghadapi kesulitan-kesulitan dengan pemecahan masalahnya dengan baik dan benar. Maupun pengalaman lain seperti saat menjalankan masa studi. Untuk itu, diadakannya event Sharing Session Pelatihan Manajemen Organisasi ini diharapkan anggota mendapat pengalaman serta menjalin hubungan baik dengan para alumni sebagai pemateri.

Kajian Rohani, Berbagi, dan Bakti Sosial (KRBB)

Target Sasaran

Seluruh mahasiswa Fakultas Ilmu Komputer Universitas Sriwijaya

Deskripsi

Kajian kerohanian Islam bertujuan untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT., meningkatkan jalinan silahturahmi, serta membangun semangat spiritual mahasiswa Fakultas Ilmu Komputer Universitas Sriwijaya dalam proses menuju generasi rabbani.

Seminar Job Finding

Target Sasaran

Masyarakat Umum

Deskripsi

Seminar Job Finding ini akan membahas bagaimana cara efektif membangun jaringan profesional dan mengembangkan personal branding. Acara ini akan memberikan bekal pengetahuan tentang strategi, teknik-teknik networking yang efektif, serta cara membangun dan memelihara koneksi profesional. Para peserta akan mendapatkan wawasan langsung dari pembicara yang berpengalaman, termasuk pakar industri dan influencer, yang akan berbagi pengalaman dan tips praktis untuk memaksimalkan potensi karier. Jangan lewatkan kesempatan untuk mendapatkan pengetahuan berharga dan memperluas jaringan Anda dengan para profesional di berbagai bidang!

Workshop Design Grafis

Target Sasaran

Masyarakat Umum

Deskripsi

Workshop Design Grafis merupakan pelatihan mengenai Design Grafis untuk membantu khalayak umum khususnya mahasiswa Sistem Informasi Fakultas Ilmu Komputer Universitas Sriwijaya dalam mengembangkan potensinya di dalam hal design grafis

Workshop UI/UX

Target Sasaran

Masyarakat Umum

Deskripsi

Kegiatan ini diharapkan dapat membantu dan mempermudah masyarakat khususnya mahasiswa/I dalam mempelajari tentang prinsip- prinsip dari UI/UX desain dan bagaimana menciptakan sebuah prototyping desain aplikasi web yang berorientasi kepada pengguna.

Webinar Digital Investment

Target Sasaran

Masyarakat Umum

Deskripsi

Workshop yang membahas tentang bagaimana memulai dan mengelola investasi digital secara cerdas di usia muda dengan memanfaatkan perkembangan teknologi finansial (fintech), serta memberikan bekal pengetahuan dasar hingga lanjutan mengenai aset digital. Kegiatan ini juga dilengkapi dengan sesi berbagi pengalaman dan strategi investasi oleh pembicara yang berkualifikasi dan berpengalaman di bidang investasi digital.

PKKMB Sistem Informasi 2026

Target Sasaran

Mahasiswa Baru Sistem Informasi 2026

Deskripsi

Perkenalan Mahasiswa Baru Sistem Informasi 2026

Peringatan Kemerdekaan

Target Sasaran

Seluruh mahasiswa Sistem Informasi

Deskripsi

Kegiatan ini bertujuan untuk merayakan kembali agenda kemerdekaan 17 Agustus serta menciptakan suasana baru yang lebih menyenangkan di dalam internal BPH HIMSI itu sendiri .

INAGURASI

Target Sasaran

Seluruh mahasiswa baru Sistem Informasi angkatan 2026

Deskripsi

Inagurasi merupakan kegiatan yang ditujukan kepada seluruh mahasiswa baru Sistem Informasi dan bertujuan untuk mempertemukan dan memperkenalkan diri mereka kepada sesama mahasiswa baru Sistem Informasi dan juga memberikan gambaran lebih jelas apa itu jurusan Sistem Informasi. Alasan diadakan kegiatan inagurasi ini agar mahasiswa dapat berkenalan dan akrab dengan kelas lain dan tidak ada perbedaan diantara mahasiswa kampus indralaya dan kampus bukit, serta agar mereka lebih tahu mengenai jurusan Sistem Informasi.

PORSI DAN GESELSI

Target Sasaran

Mahasiswa Sistem Informasi Fakultas Ilmu Komputer UNSRI dan Masyarakat Umum untuk seni

Deskripsi

Porsi bertujuan untuk mahasiswa sistem informasi yang mempunyai bakat dalam bidang non-akademik yaitu olahraga dapat berkompetisi saling mengasah kemampuannya masing-masing dan juga ingin mengenalkan dan mewadahi mahasiswa SI maupun Fasilkom yang memiliki bakat dan minat untuk mengikuti lomba dibidang olahraga. Sedangkan Geselsi Menyediakan media tempat menyalurkan bakat peserta dalam berkompetisi dengan kreativitas dalam bidang seni serta Menumbuhkan rasa percaya diri serta perilaku yang inovatif, kreatif, dan sportif,serta daya positif kompetisi dalam diri peserta.

SI FEST 2026

Target Sasaran

Masyarakat Umum

Deskripsi

SI FEST adalah acara tahunan yang diselenggarakan HIMSI Fasilkom Unsri dengan harapan dapat menambah ilmu pengetahuan, meningkatkan kreativitas, dan inovasi, serta dapat memberikan edukasi tentang bidang teknologi.

Musyawarah Besar

Target Sasaran

Seluruh anggota BPH HIMSI FASILKOM UNSRI

Deskripsi

Musyawarah Besar atau Muber merupakan kegiatan tahunan yang dilaksanakan pada akhir masa bakti BPH yang akan membahasa RAD atau RAT sampai dengan GHPKO serta pemilihan Bupati Periode baru.